Mahkota dari seorang wanita adalah rambut. Sehingga jangan heran jika setiap wanita menginginkan untuk memiliki rambut yang sehat. Meski saat ini yang sedang tren adalah rambut pendek, tetapi masih banyak wanita yang menganggap jika rambut panjang dan tebal itu akan bisa membuat tampilan semakin cantik. Tetapi sayang untuk memperoleh rambut panjang membutuhkan waktu yang sedikit lama, karena memanjangkan rambut tidak secepat memanjangkan kuku.
Pertumbuhan rambut itu didalam sebulannya rata rata hanya sekitar 2 cm saja.
Tetapi para wanita yang ingin segera memilik rambut panjang tidak perlu khawatir karena ada cara memanjangkan rambut tanpa melakukan perawatan di salon. Berikut beberapa cara untuk memanjangkan rambut tanpa harus melakukan perawatan di salon diantaranya yaitu :
1. Dengan Potong Rambut
Rambut akan terangsang pertumbuhannya dan akan menjadi tebal ketika sering dipotong, hal ini banyak diyakini orang. Tetapi didalam kenyataannya hal ini tidak sepenuhnya benar karena potong rambut itu tidak akan membuat rambut akan cepat tumbuh. Hanya saja potong rambut ini dilakukan agar rambut tetap sehat sehingga terhindar dari kerusakan rambut.
2. Tidak Keramas Setiap Hari
Hindari keramas setiap hari karena hal ini jika dilakukan akan menghilangkan minyak alami yang dihasilkan rambut. Jika rambut kehilangan minyak alaminya maka rambut akan menjadi kering dan juga tidak akan tumbuh dengan baik. Sebaiknya melakukan keramas itu sebanyak 2 sampai 3 hari sekali sehingga nantinya akan dapat membantu rambut tumbuh dengan cepat.
3. Dengan Menggunakan Kondisioner Pada Saat Keramas
Untuk mengganti protein dan lipid yang berangsur angsur menurun dari batang rambut maka gunakanlah kondisioner minimalnya satu kali didalam seminggu pada saat keramas. Jika menggunakan kondisioner maka akan dapat membantu menutup kultikula sehingga akan mencegah kerusakan yang lebih parah.
4. Dengan Mengeringkan Rambut Secara Alami
Didalam mengeringkan rambut menggunakan hairdryer memang akan sangat praktis dan efesien, tetapi jika rambut sering menggunakan hairdryer maka resikonya rambut akan kering karena terkena udara panas. Oleh karena itu sebaiknya mengeringkan rambut itu dilakukan secara alami.
Itulah beberapa cara untuk memanjangkan rambut tanpa harus melakukan perawatan di salon. Selain itu masih ada cara yang lainnya seperti dengan menggunakan minyak esensial untuk rambut, tidak menyisir rambut yang masih basah, dan yang lainnya.
Aku tuh punya kebiasaan keramas tiap hari ini mba. Teryata emang kurang bagus ya mba.
Lah, saya biasanya ngeringin rambut pakai hair dryer. Emang bikin rambut jadi kering ya, huhu.