Assalammualaikum wr.wb

Alhamdulillah. Seneng banget pas tahu kalau 212 Mart Bengkulu akhirnya Grand Opening. Walaupun tidak bisa hadir pas tanggal 6 April itu, saya dan suami sudah mencoba berbelanja sebelumnya saat Soft launching 212 Mart di Jalan MT Haryono nomor 5A Kelurahan Bajak, Kota Bengkulu. Tempatnya bersih dan nyaman, barangnya cukup lengkap. Terus yang paling saya suka pelayanannya ramah dan sopan. Saat berbelanja lantunan ayat AL-Quran bikin adem lah. Betah lama-lama, untung ga kalap belanja hehe..

Cerita perjalanan 212 Mart Bengkulu ini cukup panjang sebenarnya. Saya sering dengar cerita suami yang pasca aksi 212 itu sering ngumpul sama teman-teman membahas Komunitas KS 212. Komunitas KS212 Bengkulu dibentuk sebagai salah satu upaya untuk memfasilitasi anggota agar dapat berperan serta memajukan ekonomi umat dengan menjadi anggota Koperasi Syariah yang menginduk pada Koperasi Syariah 212 di Bogor.

Berinvestasi di 212 Mart Bengkulu

Saya juga membantu suami saat mendaftar menjadi anggota KS 212 di pusat. Lalu beliau pun bergabung menjadi salah satu pengurus Komunitas KS 212 Bengkulu di bagian Humas. Selain belajar berinvestasi, saya dan suami sepakat ini adalah bentuk dukungan kami dalam membangkitkan ekonomi ummat.

Btw, siapa aja boleh kok bergabung dan Menjadi Investor Komunitas KS 212 Bengkulu. Caranya gimana?

1.    Daftar secara online melalui situs resmi http://koperasisyariah212.co.id (pastikan email dan nomor HP yang didaftarkan aktif)

2.    Setelah berhasil menjadi anggota koperasi syariah 212, selanjutnya bergabung dengan Komunitas KS 212 Bengkulu dengan menghubungi ketua komunitas Arif Sudibyo (0852 7394 1500)

3.    Lanjut mendafar menjadi bagian Koperasi Syariah Bengkulu Berjamaah melalui google form dengan Biaya pendaftaran nya hanya 100.000 (simpanan pokok 40.000 dan simpanan wajib 60.000)

4.    Setiap Anggota Koperasi Syariah Bengkulu Berjamaah dapat menjadi investor 212 Mart mulai dari Rp. 500.000 s.d maksimal Rp. 20.000.000.,-

Investasi di 212 mart memang dibatasi maksimalnya agar tidak ada monopoli saham, jadi sahamnya jadi milik jamaah. Istilahnya dari Ummat, oleh Ummat dan untuk Ummat. Setiap anggota nanti akan mendapatkan kartu anggota yang juga bisa digunakan sebagai kartu untuk berbelanja. Enaknya setiap belanja akan ada pointnya yang bisa di reedem dengan hadiah atau kupon belanja sewaktu-waktu.
Selain keuntungan saat berbelanja ada lagi loh keuntungan menjadi investor:

–    mendapatkan keuntungan usaha
–    membantu syiar islam
–    membangkitkan ekonomi ummat
–    membantu yatim dhuafa
–    membantu dakwah islam

Wah, banyak banget ya keuntungannya. Nggak usah khawatir karena  Semua perizinan sudah terdaftar. Investasi Aman, Nyaman, Milik Bersama, keuntungan usaha akan dibagi dengan sistem bagi hasil dan keuntungannya juga ada yang disedekahkan untuk orang yang tidak mampu.

Yuk aja keluarga, teman, sanak saudara untuk belanja dan berinvestasi di 212 mart Bengkulu. InsyaAllah Berkah 😄😄

Bagikan postingan ini :)

riafasha

1 Komentar

  1. Alhamdulillah semoga dengan adanya 212 Mart bisa membangkitkan kembali semangat umat Islam dalam berbisnis 😀

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *