Assalammualaikum wr.wb.
Hai teman-teman. Tak terasa ya Asian Games sebentar lagi akan dimulai. Rakyat Indonesia menunggu dengan sukacita. Bangga pastinya Asian Games kembali diadakan di Indonesia. Sebuah kehormatan dan kebanggan bagi kita semua ketika mata dunia memperhatikan Indonesia. Sudah layaknya kita bersatu dalam perbedaan demi mendukung bersama Asian Games ke-18
Sejarah Asian Games
Sebagai acara olahraga terbesar setelah Olimpiade, Asian Games adalah acara bergengsi yang diorganizir oleh Olympic Council of Asia, dengan edisi ke-18 yang akan digelar di Jakarta – Palembang pada 18 Agustus – 2 September 2018 mendatang. Sudah lama loh ternyata Asian Games ini, pertama kali digelar pada tahun 1951 di New Delhi, India dan pertama kali di Indonesia pada tahun 1962.
1951 DELHI, INDIA
Asian Games pertama diadakan di Delhi, India, 4-11 Maret 1951. Diikuti 491 atlet dari 11 Komite Olimpiade Nasional (NOC) yakni Afghanistan, Burma, Ceylon/Sri Lanka, India, Indonesia, Iran, Jepang, Nepal, Filipina, Singapura, dan Thailand. Asian Games pertama ini secara resmi dibuka Presiden Rajendra Prasa di Stadion Nasional Dhyan Chand, dengan memperebutkan 169 medali emas dan mempertandingkan enam cabang olahraga: atletik, akuatik (renang, loncat indah, dan polo air), bola basket, balap sepeda (jalan raya dan trek), sepak bola, dan angkat besi.
1962 JAKARTA, INDONESIA
Tahun 1962, tercatat sebagai Asian Games pertama bagi Indonesia sebagai kota tuan rumah. Ajang yang berlangsung 24 Agustus – 4 September itu dibuka secara resmi oleh Presiden Soekarno di Stadion Gelora Bung Karno. Diikuti 1.460 atlet yang mewakili 17 NOC Asia, multi event ini menampilkan 13 cabang olahraga; atletik, akuatik (renang, loncat indah, dan polo air), bola basket, tinju, balap sepeda (jalan raya dan trek), hoki, sepak bola, menembak, tenis meja, tenis, bola voli, dan gulat. Asian Games 1962 ini memperebutkan 372 medali emas.
ASIAN GAMES ke-18 di Indonesia
Momen Asian Games 2018 ini mempertandingkan 40 cabang olahraga, termasuk olahraga kesukaan masyarakat Indonesia, yaitu sepak bola, bulu tangkis, voli, dan masih banyak lagi lainnya. Lawannya juga tak sedikit, yaitu 45 negara di Asia. Itu artinya kita akan menjadi tuan rumah untuk negara-negara mulai dari Thailand, China, Korea, Jepang, Maldives, Turkmenistan, Kyrgyztan, hingga Arab Saudi.
Antusiasme dari negara peserta juga meningkat. Dari cabang panahan, sebanyak 41 negara ikut mendaftar dari estimasi awal hanya 28 negara. Di cabang sepak bola sendiri menerima pendaftaran dari 32 negara. Ini merupakan jumlah terbanyak sepanjang sejarah Asian Games. Jumlah tersebut juga menyamai jumlah peserta di Piala Dunia. Nah, jika negara lain saja antusias mengikuti Asian Games 2018, kita juga harus sangat bangga dong menjadi bagian langsung dari acara besar satu ini.
Maskot Asian Games
Selain banyaknya cabang olahraga dan gegap gempitanya acara Asian Games. Maskot Asian Games ke-18 kali ini menjadi salah satu daya tarik loh. Ketiga mascot yang lucu dan Indonesia banget. Maskot Asian Games merupakan jiwa dari “Energy of Asia” terbentang pada keberagaman budaya, bahasa dan peninggalan sejarah. Saat semua elemen ini bersatu, ini akan menjadi kekuatan utama yang diperhitungkan dunia.
Hal ini juga terdapat pada nilai yang dipegang teguh Indonesia, rumah bagi ratusan etnis dengan begitu banyak bahasa yang berbeda. Para Bapak Pendiri kita telah membayangkan sebuah bangsa yang kuat dan bersatu di bawah filosofi Bhinneka Tunggal Ika. Dengan nilai keberagaman dan kesatuan itulah kami memperkenalkan 3 maskot dengan energi berbeda, merepresentasikan energi yang terdapat pada Asian Games.
Bhin Bhin adalah seekor burung Cendrawasih (Paradisaea Apoda) yang merepresentasikan strategi. Bhin Bhin mengenakan rompi dengan motif Asmat dari Papua.
Atung adalah seekor rusa Bawean (Hyelaphus Kuhlii) yang merepresentasikan kecepatan. Atung mengenakan sarung dengan motif tumpal dari Jakarta.
Kaka adalah seekor badak bercula satu (Rhinoceros Sondaicus) yang merepresentasikan kekuatan. Kaka mengenakan pakaian tradisional dengan motif bunga khas Palembang.
Dukung Bersama Asian Games 2018
Hayo, siapa nih yang sudah menyiapkan tiket untuk menyaksikan langsung upacara Pembukaan Asian Games 2018 akan diadakan pada 18 Agustus 2018 di Stadion Utama GBK di Jakarta. Pasti sudah tidak sabar lagi ya.
Indonesia sudah menyiapkan pembukaan yang luar biasa untuk menyambut seluruh Atlet dari seluruh penjuru dunia. Asian Games ke-18 akan dibuka dengan pertunjukan kolosal sebagai bukti kepada dunia bahwa Indonesia adalah sebuah bangsa yang besar dan mampu menyelenggarakan sebuah event berskala Internasional.
Pembukaan Asian Games 2018 yang diperkirakan akan disaksikan oleh miliaran penonton di seluruh dunia akan menampilkan musisi – musisi kebanggaan Indonesia. Seperti Anggun yang namanya sudah terkenal di kancah Internasional, kemudian ada Raisa, Tulus, Edo Kondologit, Putri Ayu, Fatin, GAC, Kamasean, dan Via Vallen. Para artis tersebut akan tampil di atas sebuah panggung yang spektakuler, yang merupakan salah satu yang terbesar dan tertinggi dibandingkan acara sejenisnya. Panggung dengan ukuran panjang 120 meter, lebar 30 meter, serta tinggi 26 meter tersebut akan menampilkan pemandangan gunung yang besar dan dilengkapi dengan berbagai tumbuhan ciri khas Indonesia yang cantik. Panggung yang dibuat secara manual oleh perajin asal Bandung dan Jakarta ini akan dipenuhi oleh total 4.000 penari arahan koreografer andal, Denny Malik dan Eko Supriyanto. Penari yang telah berlatih berbulan-bulan tersebut akan tampil energik dan elegan diiringi oleh ratusan pemusik dibawah arahan Addie MS dan Ronald Steven, seniman musik yang sudah tak asing lagi di Indonesia.
Nah, walaupun bukan menjadi bagian panitia ataupun Atlet. Sebagai masyarakat Indonesia kita tetap harus dukung bersama seluruh rangkaian acara. Kenapa sih kita harus mendukung?
1. Eksis di Mata Dunia
Banyak wisatawan asing yang akan datang berkunjung ke Indonesia, bahkan sebelum Asian Games 2018 dimulai. Sebagian dari mereka akan sekalian berlibur ke berbagai destinasi favorit seperti Bali, Jawa Barat, dan Sumatera.
2. Menambah Devisa Negara
Nah, jika banyak wisatawan yang berkunjung ke Indonesia tentu mereka akan sekalian berlibur ke destinasi pilihan dan bertransaksi loh. Akan menguntungkan bagi Indonesia termasuk masyarakat lokal yang berjualan maupun punya usaha penginapan.
3. Menguntungkan UKM
Masyarakat yang menggiati UKM bisa memanfaatkan momen ini untuk menjual pernak pernik khas daerah. Banyaknya pengunjung dan penonton akan menaikkan omset UKM. Semoga bisa membuat UKM daerah makin maju ya.
4. Kita 1ndonesia
Olahraga adalah event pemersatu bangsa. Sudah saatnya kita bergandengan tangan untuk Indonesia yang lebih baik. Sudah cukup kita sibuk dengan segala macam perdebatan dan perbedaan. Kita satu, kita Indonesia.
Nah, sudah yakin kan bahwa kita harus dukung bersama event Asian Games 2018 di Indonesia ini. Banyak cara loh yang bisa kita lakukan dari hal kecil sekalipun misalnya:
• Ikut jadi volunteer. Nah kalau kalian punya waktu dan kesempatan, yuk jadi bagian volunteer. Siapa tau bisa foto bareng atlet idola *eh
• Saat ada promosi ataupun torch relay/ pengarakan obor. Ayo dong keluar rumah untuk meramaikan dan berpartisipasi. Tunjukkan pada dunia kalau kita bangga!
• Ikut Beli Produk UKM
Jangan hanya suruh wisatawan beli produk UKM. Ayo mulai dari diri sendiri dengan mencintai produk dalam negeri sebagai wujud dukungan kita pada Asian Games 2018
• Ayo ramaikan pertandingan dengan menonton langsung di stadion. Lagi tanding di rumah kita loh, masa kita lewatkan.
• Yuk viralkan Asian Games. Nah, ayo dukung bersama dengan membagikan hal-hal positif dan info Asian Games di media social supaya lebih banyak orang yang tahu.
Nah, banyak pilihan kan? Kita bisa menyukseskan acara ini dengan cara kita sendiri. Sebagai tuan rumah, yuk kita bergandeng tangan mendukung Asian Games 2018.
Bangga juga ya Indonesia menjadi tuan rumah untuk kesua kalinya di Asian Games ini
Kita memang harus mendukung para atlit Indonesia yang akan bertanding agar mereka semangat:) Semoga bisa membawa harum nama bangsa 🙂
Tidak terasa ya sebentar lagi Asean Games dimulai 🙂
Gak sabar nunggu asian games. Sudah pasti bakal meriah nih dan pemerintah trs berusaha mengoptimalkan persiapan buat asian games. Masyarakat pun gak mau kalah ikut memeriahkan event besar ini
Luar biasa ya ketika Indonesia bisa melaksanakan Asian Games 2018 dari dua kota 🙂
Eforia dan bangga, kita jadi tuan rumah Asian Games ini.
Semoga semua berjalan lancar dan sukses
Saya mau koleksi boneka maskot Asian Games utk kenang2an..
Wih ada 45 negara … banyak yaa
Harus dukung yaa, karena alasan-alasan tersebut di atas. Daan kitaa Indonesia, harus mendukung supaya atlet kita makin semangat dan berprestasi.
Menguntungkan UKM agar roda perekonomian semakin lancar ya mb
Saya mau semua tuh koleksi 3 maskot Asian Games utk kenang2an..
ayo dukung ASIAN GAMES 2018
bahagia Indoensia diberi keprcayaan jadi tuan rumah, acaranya nanti pasti seru
Asian Games di Indonesia, yang kedua kali akan mencetak sejarah.
Semoga atlit kita bisa berlaga dengan baik, dan bisa mendapatkan juara.
pas banget jadi ajang mengenalkan wisata di Indonesia. Banyak lho turis yang datang khusus untuk nonton Asian Games.
sebagai warga negara yang baik tentu saya juga mendukung acara ini . semoga atlet Indonesia bisa membawa Indonesia menjadi juara