Pendaftaran kartu prakerja 2021 telah dibuka. Program Kartu Prakerja adalah program pemerintah untuk mengembangkan kompetensi berupa bantuan biaya yang ditujukan untuk pencari kerja, pekerja ter-PHK atau pekerja yang membutuhkan peningkatan kompetensi. Program ini juga sangat membantu terutama bagi korban PHK atau yang terkana imbas akibat virus corona.
Dengan mengikuti berbagai pelatihan yang sesuai dengan minat dan bakat baik secara online maupun offline, peserta akan mendapatkan sertifikat serta insentif langsung sebesar Rp 600 ribu/ bulan selama 4 bulan dan Rp 150 ribu untuk pengisian survey. Selain itu ada juga subsidi pelatihan non tunai sebesar Rp 1 juta yang dapat digunakan untuk mengikuti pelatihan online.
Syarat dan Cara Mengikuti Program Kartu Prakerja 2021
Sebelum mendaftar program kartu prakerja, ada beberapa syarat daftar kartu Prakerja yang harus dipenuhi yaitu :
- Warga Negara Indonesia (WNI) yang dibuktikan dengan KTP
- Minimal berusia 18 tahun
- Sedang tidak menempuh pendidikan formal baik sekolah maupun kuliah
- Bukan penerima bansos dari dari pemerintah seperti penerima DKTS, bantuan subsidi upah, dan juga Bantuan Presiden Produktif Usaha Mikro.
- Bukan anggota TNI/Polri, ASN, anggota DPR/D, dan BUMN/D
- Bukan peserta kartu prakerja tahun 2020
- Setiap KK dibatasi 2 anggota keluarga
- Buka website kartu prakerja di www.prakerja.go.id
- Tunggu verifikasi pendaftaran dari pemerintah
- Selanjutnya ada tes motivasi dan kemampuan dasar untuk mengenali kompetensi dan potensi yang dimiliki.
- Klik daftar jika pembukaan pendaftaran setiap gelombang telah dibuka,
- Jika lolos akan ada pemberitahuan lewat email maupun sms di nomor yang terdaftar
- Pilih pelatihan yang diinginkan dan pastikan untuk menyelesaikan semua pelatihan yang dipilih agar pembayaran insentif dari pemerintah bisa segera dicairkan
Memilih Platform Pelatihan Terbaik Program Kartu Prakerja
Ada banyak platform pelatihan kartu Prakerja yang bisa dipilih sesuai dengan minat dan kemampuan seperti Skill academy dan Pintaria. Namun untuk memudahkan proses pelatihan sebaiknya memilih satu platform terbaik. Peserta kartu prakerja memang cukup kebingungan karena banyaknya pilihan pelatihan dari berbagai platform. Nah untuk memudahkan teman-teman menentukan pilihan berikut ulasan mengenai perbandingan Skill Academy vs Pintaria:
Skill Academy by Ruangguru adalah platform belajar terbaik untuk program prakerja karena telah dipercaya oleh lebih dari 4 juta pengguna yang menjadi pemenang google play user choice award sebagai aplikasi pengembangan diri terbaik.
Skill academy hadir sebagai solusi untuk meningkatkan technical & soft skill di berbagai bidang yang dipersembahkan untuk para mahasiswa, professional dan umum. Beragam pelatihan mulai dari kelas bisnis hingga hobi tersedia di Skill Academy dengan harga terjangkau dan disampaikan langsung oleh ahli di bidangnya.
Selanjutnya adalah Pintaria. Platform ini juga menjadi mitra Program Kartu Prakerja. Pintaria adalah portal edukasi seputar kuliah online dan kelas karyawan dnegan metode blended learning serta berbagai program kursus maupun pelatihan untuk individu. Pintaria menyajikan berbagai materi, soal, video edukasi seputar skill yang hendak dipelajari.
Skill Academy vs Pintaria
Jika dilihat secara keseluruhan kedua platform ini baik Skill Academy maupun Pintaria punya kelebihan masing-masing yang bagus digunakan sebagai mitra pelatihan program kartu Prakerja.
Namun keduanya tentu punya beberapa perbedaan yang bisa teman-teman jadikan referensi untuk memilih platform terbaik sesuai tema pelatihan yang diikuti.
Tampilan dan Kecepatan Website via Mobile
Ketika mengakses kedua platform ini menggunakan mobile dan menemukan perbedaan yang cukup signifikan. Skill Academy lebih unggul dalam tampilan maupun mudah diakses baik melalui PC maupun smartphone. Sedangkan Pintaria butuh waktu lama untuk mengaksesnya lewat hp, banyak gambar di websitenya yang tidak muncul karena butuh proses loading yang cukup lama.
Jadi jika teman-teman nantinya lebih banyak mengakses platform pelatihan kartu prakerja melalui HP, bisa memilih Skill Academy karena sangat mudah diakses tanpa adanya gangguan. Namun jika menggunakan PC, keduanya bisa dipilih.
Pelatihan yang Lebih Lengkap
Skill Academy menawarkan banyak kelas pelatihan yang populer dan efektif. Semua kelas diproduksi sendiri oleh tim ahli Skill Academy agar sesuai dengan kaidah pembalajaran online. Berbagai macam pelatihan bisa ditemukan sesuai tema yang diinginkan. Bisa dikatakan pelatihan di skill academy lebih lengkap dibandingkan dengan pintaria.
Akses Kelas Selamanya
Sistem pembelian kelas prakerja di berbagai platform mempunyai perbedaan. Ada yang memberikan akses selamanya hanya dengan sekali bayar, namun ada juga yang memberikan batas waktu sehingga materi pelatihan tidak bisa diakses jika jangka waktunya sudah habis. Nah jika kalian menginginkan akses pembelajaran selamanya, bisa memilih Skill Academy karena menjamin akses kelas terus menerus.
Harga yang Murah
Pembelian pelatihan dengan harga murah tentu jadi pilihan karena dengan begitu kita bisa membeli beberapa pelatihan dari saldo yang diberikan pemerintah. Untuk menghemat dana, kalian bisa memilih membeli pelatihan di Skill Academy yang harganya jauh lebih murah karena tersedia banyak diskon menarik.
Career Mentoring
Setelah lulus pelatihan prakerja di Skill Academy ternyata ada bonus tambahan yang bisa didapatkan oleh peserta yaitu program career mentoring yang gratis untuk seluruh pengguna Skill Academy. Bimbingan intensif ini agar pengguna bisa mendapatkan pekerjaan dengan memberikan info lowongan kerja, tips membuat CV dan interview hingga ruang diskusi dengan fasilitator pilihan. Hal ini tidak berlaku untuk platform Pintaria.
Pusat Bantuan yang Aktif Setiap Hari
Skill academy berupaya untuk selalu memberi kemudahan agar dapat diakses oleh siapapun dan kapanpun. Mereka memiliki tim costumer services yang mampu membantu pengguna mendapatkan pengalaman terbaik saat belajar.
Itulah perbandingan mengenai platform Skill Academy vs Pintaria berdasarkan yang saya amati. Teman-teman bisa bisa memilih Skill Academy atau Pintaria sesuai kebutuhan pelatihan yang diinginkan.
Cara Membeli Pelatihan Prakerja di Skill Academy
Jika ingin membeli pelatihan di Skill Academy, bisa ikuti langkah berikut:
- Buka website skillacademy.com
- pilih kelas berlabel prakerja dan klik ambil kelas
- klik metode pembayaran prakerja dan pilih mitra platform yang tersedia
- selesaikan transaksi di mitra platform prakerja untuk mendapatkan voucher Skill Academy untuk kelas yang di pilih
- Kembali ke skill academy lalu gunakan fitur cari untuk menuju kelas yang dipilih
- Pilih ambil kelas dan masukkan kode voucher
- setelah menyelesaikan pelatihan dan lulus ujian, berikan rating dan komentar di website atau apliaksi mitra platform prakerja tempat pembelian voucher kelas
- tunggu pembayaran insentif dari pemerintah