Source: pexels |
Menjadi seorang ibu adalah sebuah kebahagiaan dalam hidup, tetapi pastinya tidak tanpa tantangan. Apalagi jika Anda juga bekerja dan memiliki banyak sekali pekerjaan yang harus diselesaikan. Mungkin saja Anda bisa menyelesaikan seluruh tanggung jawab yang Anda pegang, tetapi jangan sampai lupa untuk memprioritaskan diri sendiri juga, ya.
Terlepas di manapun Anda bekerja, perasaan bersalah sering saja muncul. Bersalah tidak bisa memasak makanan untuk anak-anak lebih sering, merasa bersalah tidak datang dalam permainan basket sang anak, dan masih banyak lagi.
Source: pexels |
Tidak ada yang mengatakan bahwa menjadi seorang working mom adalah pekerjaan yang mudah. Oleh karena itu, pastikan Anda bisa memanjakan diri Anda sesekali untuk menjaga kesehatan Anda. Sebab, ibu yang bahagia adalah penopang keluarga yang bahagia.
Source: pexels |
Untuk Anda yang sedang mencari cara bagaimana mengatasi stres dari kesibukan sehari-hari, simak beberapa tips berikut ini.
Ambil waktu istirahat
Setiap orang butuh waktu istirahat, termasuk Anda. Untuk ibu yang bekerja di depan laptop, luangkan waktu sejenak untuk beristirahat. Entah itu mengambil satu jam dalam satu hari untuk bisa menenangkan diri di tengah hari, atau mengambil day off untuk menikmati satu hari penuh lepas dari beban kerja kantor.
Olahraga
Apakah Anda pernah mencoba yoga atau pilates? Tidak harus pergi ke gym, Anda bisa berolahraga di rumah tanpa alat-alat khusus. Yoga atau pilates menjadi salah satu jenis olahraga yang banyak dilakukan oleh working moms. Terlepas dari mudahnya olahraga ini untuk diikuti, Anda juga akan merasa lebih tenang, karena melakukan yoga dan pilates secara rutin diketahui dapat menurunkan kadar stres.
Baca buku
Kapankah terakhir Anda membaca buku sampai selesai? Membaca dapat meningkatkan rasa tenang dan menurunkan tingkat stres dalam tubuh. Anda bisa memilih untuk membaca saat ada waktu luang di tengah kesibukan Anda atau mungkin sebelum tidur untuk istirahat yang lebih nyaman dan tenang.
Buat rutinitas dan jadwal
Tidak mudah menyeimbangkan dua fokus yang berbeda dalam waktu bersamaan. Salah satu hal yang bisa Anda lakukan adalah untuk membagi waktu dan membuat jadwal untuk pekerjaan maupun untuk keluarga. Dengan begitu, Anda bisa mengetahui apa saja yang harus Anda kerjakan dan menyampingkan hal-hal yang tidak ada dalam daftar prioritas Anda.
Rutin berjalan kaki
Jalan-jalan menjadi hal yang jarang dilakukan saat Anda hanya ingin untuk beristirahat tidak melakukan apapun. Namun, berjalan kaki, bahkan di sekitar perumahan, adalah aktivitas yang sangat disarankan untuk me-reset tubuh dan pikiran Anda. Ditambah lagi, berjalan kaki juga sehat, lho.
Berhenti membandingkan
Mungkin Anda mengetahui beberapa working moms di luar sana yang terlihat menjalankan kesehariannya dengan mudah. Namun, di balik itu semua, mereka juga berjuang sama beratnya dengan Anda. Jadi, jangan sampai terkecoh dan lupa bahwa hidup Anda tidak bisa dibandingkan dengan orang lain.
Cari lingkungan positif
Setiap orang membutuhkan support dari orang lain, entah itu dari pasangan, keluarga, saudara, ataupun teman dekat. Siapapun itu, pastikan Anda memiliki seseorang yang bisa Anda andalkan untuk berbicara dan bercerita. Memendam cerita sendirian akan meningkatkan kadar stres dalam tubuh dan membuat seluruh pekerjaan menjadi tidak optimal.