“Wangi banget.” Ucapku saat pertama kali mencoba body lotion Scarlett Whitening punya adek. Dia memang udah lama banget pake produk Scarlett dan aku jadinya penasaran dan mau cobain sendiri.
Aku kebetulan memang lagi nyari produk body care yang nyaman dan wanginya tahan lama di kulit. Maklum deh, aktivitas seharian di rumah bersama anak-anak kadang buat gampang banget keringatan. Malu dong kalo suami mencium wangi tak sedap hehe.
Karena banyak banget rekomendasi dari teman-teman Blogger juga kalo rangkaian body care dari scarlett whitening itu bisa membuat kulit lebih cerah. Aku akhirnya nyobain tiga jenis produk nya yaitu Body Scrub, Shower Scrub dan Body Lotionnya.
Semua produk scarlett mengandung Glutatihone dan Vit E loh, jadi selain mencerahkan juga punya efek melembabkan dan menutrisi kulit. Dari apa yang aku baca Gluthathione memang banyak banget manfaatnya untuk kesehatan kulit. Kandungan anti oksidannya membuat kulit lebih sehat, lembab dan lebih glowing.
Scarlett Whitening : Body Scrub, Shower Scrub dan Body Lotion
Scarlett by Felicya Angelista ini menurutku jadi pilihan tepat untuk merawat kulit. Yup, kita bisa melakukan perawatan yang menyenangkan di rumah dengan harga yang terjangkau. Ga perlu deh jauh-jauh ke Spa mengingat kondisi saat ini masih pandemi kan!
Harga satuan produk body care nya Rp 75.000. Tapi aku pilih paket hemat berisi 5 item harganya Rp 300.000. Satu paket isinya body scrub, shower scrub, dan body lotion. Jauh lebih murah daripada membeli satuan. Selain itu, jika membeli paket hemat bisa dapat box exclusive dan free giftnya loh.
Saat produknya tiba, aku langsung jatuh hati melihat kemasan box cantik yang reusable. Bisa digunakan untuk menyimpan produk body care aku biar aman. Selain itu, setiap produk yang dikirim dibungkus dengan bubble wrap. Bahkan shower scrub dibagian penutupnya diberi pembungkus dua lapis biar aman dan tidak tumpah selama proses pengiriman.
Ada yang penasaran nggak, apa perubahan di kulitku setelah satu minggu mencoba produk Scralett Whitening? Yuk simak reviewnya:
Body Scrub Romansa
Ada dua varian body scrub Scarlett Whitening yaitu Romansa dan Pomegrante. Aku mencoba yang romansa yang dikemas dengan jar berbahan plastik.
Kemasan
Saat body scrub ini datang masih aman dengan seal yang rapat. Pun setelah menggunakan, tutup body scrubnya sangat rapat jadi tidak mudah tumpah.
Design jarnya cantik dengan warna putih dan bunga-bunga pink yang cute. Ada juga informasi seputar prouk, stiker hologram yang menandakan keaslian produk, nomor BPOM, ingredients list, cara penggunaan, tanggal expired dan keterangan not tested on animal.
Tekstur dan Aroma
Tekstur Scrarlett Whitening Body Scrub ini creamy dan padat. Ada butiran scrub dengan bulirnya yang halus. Jadi ketika digunakan di kulit tidak terasa perih dan tidak menimbulkan iritasi sama sekali. Teksturnya pas banget di kulit, bisa mengangkat kotoran namun tetap nyaman digunakan.
Untuk wangi varian romansa ini segar banget dengan aroma bunga yang menenangkan. Lalu seperti ada wangi yang manis, lembut dan nggak terlalu tajam, jadi enak banget serasa lagi perawatan di spa deh.
Cara Pemakaian Body Scrub Romansa
Setelah menggunakan Scarlet Whitening Body Scrub. Aku merasakan perubahan di area kulit terutama di bagian yang agak gelap dan kering. Sekarang terasa lebih halus, lembab dan cerah. Terus juga wanginya itu loh lama banget tahannya, seperti meresap di kulit dan bikin mood lebih baik.
Brightening Shower Scrub
Karena beli paket hemat, aku jadi bisa mencoba 3 varian Scrarlett Brightening Shower Scrub yaitu Pomegrante, Mango dan Cucumber.
Kemasan :
Shower Scrub dari Scarlett dikemas dengan botol plastik ukuran 300 ml dan mempunyai tutup flip warna putih yang kuat. Jadi produk di dalamnya aman dan tidak mudah tumpah. Oya botol plastiknya memudahkan banget ketika aku mau menuangkan produk saat mandi. Lentur namun kuat.
Di kemasannya juga tercantum info produk ingredients, nomor BPOM, logo cruelty free, cara pakai, sticker hologram dan tanggal expired.
Tektur dan Aroma
Tekturnya tidak terlalu padat atapun cair. Mudah menyebar dan punya butiran scrub kecil warna warni yang dapat memaksimalkan saat membersihkan tubuh. Saya kira butiran scrubnya bakal terasa banget di kulit, namun saat diaplikasikan sama sekali tidak sakit ataupun membuat iritasi.
Wanginya segar banget sesuai dengan aroma buah variannya. Untuk pomegranate, wanginya persis seperti pomegranate yang manis dan lembut. wanginya tahan lama bahkan setelah beberapa jam mandi. Untuk varian mango wanginya manis dan segar seperti buah mangga. Sedangkan varian cucumber punya aroma timun yang menenangkan. Nah yang aku paling suka itu wangi pomegrante.
Cara pemakaian
Sama seperti pemakaian sabun lainnya, untuk menggunakan Brightening Shower Scrub ini dengan mengusapkan sabun ke seluruh bagian tubuh yang sudah dibasahi. Setelahnya usap gosok perlahan dan bilang dengan air hingga bersih.
Busa shower scrubnya tidak terlalu berlebihan juga tidak terlalu sedikit. Setelah pemakaian kulit terasa lebih lembab dan halus. Dan yang paling aku suka adalah wanginya yang enak banget. Yup, karena wanginya yang segar jadi merasa segar dan lebih nyaman.
Fragnance Brightening Body Lotion
Scralett Whitening Body Lotion mengandung Glutathione yang dapat melembabkan dan mencerahkan kulit bahkan dalam pemakaian pertama. Ada 3 varian body lotionnya yaitu, romansa dengan wangi bunga, fantasia dengan wangi segar dan charming yang wanginya seperti parfume Baccarat Rouge 540 Eau De. Nah aku mencoba dua variannya yaitu romansa dan charming
Kemasan
Body Lotion Scralett Whitening dikemas dalam botol plastic dengan pump dan dilengkapi juga dengan safety lock di tutupnya. Sehingga botol body lotionnya aman dan kita tidak khawatir isinya akan meluber kemana-mana.
Sama seperti varian produk lainnya, body lotion Scalett juga memuat informasi mengenai info produk, sticker hologram, nomor BPOM, informasi not tested on animals, ingredients list, tanggal expired dan juga cara penggunaan.
Tekstur dan Aroma
First impression saat menuangkan body lotionnya ke tangan, aku merasa lotionnya lebih padat. Namun ternyata saat dibaurkan ke kulit langsung cair dan menyerap dengan cepat. Tidak terasa lengket sama sekali di kulit.
Yang aku suka banget adalah wanginya. Menurutku ini adalah body lotion yang punya paling enak dari semua lotion yang udah aku cobain. Untuk wangi romansa wanginya seperti bunga yang lembut. Sedangkan yang charming seperti wangi parfum yang segar dan ah, aku jadi susah mendeskripsikan karena wanginya enak banget. Serasa membalurkan parfum ke seluruh tubuh.
Cara Pakai
Untuk hasil maksimal kita bisa menggunakan body lotion ini dua kali sehari di pagi dan malam hari secara merata ke seluruh tubuh. Tunggu hingga meresap secara secara menyeluruh. Oh ya jangan lupa simpan body lotionnya di suhu ruangan.
Setelah apply body lotionnya, aku merasa efek mencerahkan instan. Teman-teman bisa lihat perubahannya sebelum dan sesaat aku menggunakannya. Bahkan beberapa noda-noda hitam di kulitku sekarang mulai memudar.
Review:
Setelah seminggu menggunakan rangkaian body care dari Scarlett Whitening. Aku merasa kulit tubuhku jadi lebih cerah, lembut, halus serta wangi.
Walau mempunyai efek instan brightening, teman-teman tak perlu khawatir karena Scarlett sudah terdaftar di BPOM, jadi produk ini aman digunakan. Selama seminggu ini aku menggunakannya pun tidak tampak adanya iritasi di kulit.
Baik body scrub, shower scrub maupun body lotionnya nggak ada yang mengecewakan, semuanya aku suka. Pantas saja adek juga teman-temanku merekomendasikan banget produk Scarlett ini. Yup, penggunanya udah banyak banget, sesuai dengan kualitas produk, harga yang affordable juga hasil pemakaian yang bikin banyak orang puas.
Favorit aku adalah body scrub dan body lotion charmingnya yang wanginya tahan lama. Aku bakal melanjutkan pemakaian supaya hasilnya nanti lebih maksimal.
Oya yang mau samaan punya body care dari Scarlett Whitening seperti aku bisa banget order melalui salah satu admin resmi nya di:
Whatsapp (087700163000)
Line (@scarlett_whitening)
Dm Instagram (@scarlett_whitening)
Shopee (Scarlett_whitening)
Thank You!