Ada berbagai macam olahan lemak yang dijual di pasaran, mulai dari margarin hingga mentega. Meskipun dikatakan sebagai lemak, namun jangan khawatir karena bahan baku dalam pembuatan makanan ini tidak semuanya buruk untuk kesehatan. Karena sebenarnya ia diolah secara khusus sehingga hanya menggunakan lemak baik yang justru sangat berguna bagi kesehatan tubuh, mulai diantaranya untuk melarutkan beberapa jenis vitamin dan mineral hingga menurunkan kadar kolesterol jahat yang ada dalam tubuh. Berbicara mengenai butter ini sendiri di pasaran terbagi atas 2 jenis diantaranya adalah salted butter dan juga unsalted butter.
Perbedaan keduanya adalah dari segi kandungan garam, dimana mentega asin atau salted butter memang ditambah dengan garam di dalamnya, sehingga menghasilkan cita rasa lebih gurih, berbeda dengan mentega tawar. Namun untuk mentega tawar ini sendiri sebenarnya justru yang paling banyak digunakan dalam pembuatan kue. Diantaranya adalah bahan tambah dalam membuat kue kering sehingga menghasilkan rasa lebih gurih dan juga renyah.
Cara Mengolah Unsalted Butter pada Kue Kering
Namun pastikan jangan sampai salah mengaplikasikan, karena jika tidak hasil kue kering Anda justru lembek. Berikut ini diantaranya tips memakai unsalted butter dalam pembuatan kue kering, yaitu
1. Ketika mencampur antara mentega dan juga gula, maka pastikan untuk mengocoknya dengan kecepatan yang rendah saja, jangan terlalu tinggi, karena hal ini akan membuat hasil akhir kue tersebut menjadi chewy atau tidak garing.
2. Jangan menggunakan mentega yang cair atau leleh, hal penting lainnya yang harus diperhatikan adalah kondisi dari mentega tersebut, ketika dipakai maka pastikan teksturnya masih creamy atau tidak leleh. Begitu juga saat mencampur dengan bahan lain, pastikan jangan mencampurnya dengan bahan adonan yang suhunya panas, karena akan membuatnya mencair sendiri. Inilah yang bisa menyebabkan kue menjadi kurang renyah.
Mudah bukan, itulah kunci sukses dalam membuat kue kering dengan menambahkan mentega putih ke dalamnya, sehingga rasa jadi semakin gurih dan tidak chewy. Pastikan juga untuk memakai mentega dengan kualitas terbaik, beli dengan pelayanan terbaik di Toko Wahab.