Salah satu manfaat menerapkan PHBS adalah meningkatkan kualitas hidup ketika menjalani rutinitas sehari-hari. Secara singkat, PHBS adalah suatu kebiasaan untuk menjaga kebersihan diri dan lingkungan sekitar demi hidup yang sehat.

PHBS bisa dilakukan di mana saja, mulai dari diri sendiri, keluarga, sekolah, tempat kerja, sampai masyarakat umum.

Apabila tidak menerapkan PHBS sesegera mungkin, maka bisa berdampak ke beberapa hal, seperti kurang gizi, sindrom metabolik, sampai gangguan mental.

Jadi, yuk pahami apa itu PHBS beserta manfaat dan cara menerapkan indikatornya di bawah ini supaya bisa memiliki gaya hidup sehat!

Apa itu PHBS?

PHBS adalah singkatan dari istilah Perilaku Hidup Bersih dan Sehat. Menurut Kemenkes, PHBS adalah perilaku yang dilakukan atas kesadaran pribadi sehingga mampu menolong diri sendiri dan berperan aktif bagi masyarakat di bidang kesehatan.

Pada dasarnya, PHBS adalah upaya-upaya untuk berbagi informasi dan pengalaman terkait kesehatan di beberapa tatanan, yaitu keluarga, sekolah, tempat kerja, sampai masyarakat.

Tujuan utama dari PHBS adalah untuk meningkatkan kualitas hidup, menjaga kesehatan diri sendiri dan orang terdekat, sekaligus melestarikan lingkungan sekitar.

Manfaat PHBS

Secara umum, manfaat utama PHBS adalah dapat meningkatkan kesadaran diri serta masyarakat akan pentingnya gaya hidup yang sehat.

Selain itu, ada juga berbagai macam manfaat perilaku hidup bersih dan sehat yang tak kalah penting. Beberapa manfaat PHBS adalah:

  • Meningkatkan produktivitas: aktivitas sehari-hari dapat berjalan lancar karena badan sehat dan bersemangat. Lalu, PHBS dapat membentuk kepribadian rajin dan disiplin.
  • Mendukung tumbuh kembang anak: menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat dapat meminimalkan gangguan belajar serta mencegah risiko penyakit, seperti stunting.
  • Mencegah penyakit: gaya hidup sehat dapat mencegah pertumbuhan bakteri, kuman, serta virus yang bisa memicu diare, tetanus, kolera, dan lain-lain.
  • Melestarikan lingkungan: menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat dapat membuat tempat tinggal menjadi lebih aman, nyaman, serta indah untuk dipandang.

Indikator PHBS

Menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat tidak bisa dilakukan secara asal-asalan. Ada indikator-indikator yang harus diperhatikan agar penerapan PHBS bisa berjalan dengan baik. Beberapa indikator PHBS adalah sebagai berikut:

  • Menggunakan air bersih untuk mencuci, mandi, memasak, sampai berkumur agar terhindar dari kuman penyebab penyakit.
  • Mengonsumsi makanan bergizi yang kaya akan karbohidrat, protein, mineral, dan vitamin.
  • Menjaga kebersihan toilet saat buang air besar dan kecil.
  • Aktif olahraga setiap 3-4 kali seminggu selama 30 menit setiap hari untuk menjaga kesehatan tubuh.
  • Tidak membuang sampah sembarangan. Selain itu, pisahkan antara sampah organik dan non-organik.
  • Memberikan imunisasi dan ASI eksklusif untuk tumbuh kembang anak.
  • Menghentikan kebiasaan merokok untuk menjaga kualitas udara serta kesehatan tubuh pada diri sendiri dan orang-orang sekitar.
  • Memberantas jentik nyamuk agar tidak ada sarang bakteri.
  • Rutin mencuci tangan sampai bersih setelah melakukan aktivitas.

Demikian penjelasan terkait apa itu PHBS, beserta manfaat dan indikatornya.

Jadi, dapat disimpulkan bahwa PHBS adalah perilaku menjaga kebersihan diri sendiri dan lingkungan sekitar untuk meningkatkan kualitas hidup.

Yuk, terapkan PHBS sekarang juga untuk hidup yang lebih sehat dan bersih!

 

Referensi

https://www.siloamhospitals.com/informasi-siloam/artikel/pentingnya-perilaku-hidup-bersih-dan-sehat#mcetoc_1groauc1phs2

https://www.alodokter.com/pentingnya-menerapkan-phbs-perilaku-hidup-bersih-dan-sehat-dalam-kehidupan-sehari-hari

Bagikan postingan ini :)

riafasha

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *