Elisa Fatma Ariesta biasa di panggil elisa. Desa Dengok Kandangsemangkon, Kecamatan Paciran, Kabupaten Lamongan. Jawa Timur. Seorang ibu rumah tangga dengan dua anak juga bekerja di salah satu developer pengembang property di kotanya.

Sebenarnya tahu mbak Elisa sudah lama sejak sama-sama nyemplung di Liga Blogger Indonesia 2016. Saat itu mbak Elisa menempati posisi kedua, layak banget mengingat mbak Elisa semangat dan konsisten menulis selama 4 bulan berturut-turut. Ia yang dinilai di Liga Blogger adalah konsistensi menulis dengan sistem poin, ya kayak liga sepak bola setiap pekannya ada lawan duel hehee.. sayang banget yang tahun ini karena satu dan lain hal nggak saya nggak bisa ikutan. Semoga tahun depan bisa ikutan lagi.

Oya, mbak elisa pertama kali ngeblog di tahun 2014. Berawal dari ketertarikan mengikuti salah satu komunitas blogger yang mengadakan pemilihan srikandi blogger. Ia juga terinspirasi dari salah satu travel blogger yang hits hingga sekarang dan bisa jalan-jalan gratis. Akhirnya ia membuat akun blogspot dan mengisi blognya dengan curhatan, opini, juga kata-kata bijak.

Kini blognya sudah TLD yang punya alamat www.elisa-blog.com dan berjudul #DigitalLife  dengan beberapa tulisan random seperti kuliner, perjalanan, dunia online, review, buku, produk, bahkan aplikasi juga beberapa curhatan.

Blog Mbak Elisa didominasi warna putih sebagai latarnya dan tulisan hitam yang membuat blognya simple dan enak di baca. Seide sama saya yang juga suka blog dengan warna yang kalem dan tidak mencolok. Yang penting rapi dan enak dilihat hehee…

Oya tulisan mbak elisa termasuk unik loh menurut saya, karena gaya bercerita nya itu beda dari tulisan biasanya. Dari judulnya aja sudah membuat kita tertarik ingin membaca. Seperti  tulisan Antara Saya dan Durian yang Menjelma Menjadi Pancake. Saya jadi penasaran apa yang dialami mbak elisa dengan durian hehee. Ternyata ia sebenarnya benci dengan yang namanya durian. Tetapi saat mencoba pancake durian ia bisa menghabiskan 20 potong pancake durian seorang diri tanpa ada rasa mual. Jelmaan buah durian itu membuatnya jatuh hati dan hampir tiap minggu memakannya.

Selain cerita-cerita unik, banyak juga tulisan-tulisan motivasi dan kata-kata bijak yang bisa menularkan semangat positif. Seperti tulisan Di Balik Layar, Hobi Membawa rejeki. Mbak Elisa menceritakan dengan hobi menulisnya bisa membawa rejeki yang membuat kantong lebih berisi. Alhamdulillah bisa untuk membeli keperluan anaknya. Setuju banget sih, kalo hobi ditekuni dan diseriusi insyaAllah ada-ada saja rejeki yang datang.

Yuk teman-teman simak tulisan keren lainnya di blog Digital Life ^_^

FB : Elisa Fatma Ariesta
Twitter : https://twitter.com/elisafariesta
IG : https://instagram.com/elisafariesta
Google+ : https://plus.google.com/+Elisa Fatma Ariesta
Blog : www.elisa-blog.com

Bagikan postingan ini :)

riafasha

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *