Mengkonsumsi air minum sangat dianjurkan agar kebutuhan cairan dalam tubuh bisa terpenuhi. Setiap jenis air minum biasanya mengandung pH yang bisa berbeda-beda. pH disini merupakan indikator tingkat keasaman atau basa pada air yang ditunjukkan dengan skala nilai dari angka 0-14. Air minum biasa atau yang tidak basa umumnya memiliki kandungan pH sebesar 7. Pada air asam pH yang dimiliki kurang dari angka 7. Sedangkan untuk air basa memiliki kandungan pH lebih dari 7.
Dari hasil penelitian, air alkali menunjukkan berbagai manfaat yang jika dikonsumsi sangatlah baik untuk kesehatan tubuh. Berbagai manfaat tersebut, antara lain:
1. Air alkali mampu menurunkan asam lambung.
Dengan mengkonsumsi air minum pH tinggi akan membantu menonaktifkan pepsin (enzim yang berperan menyebabkan refluks asam lambung) dan mengurangi keasaman pada lambung. Sehingga dengan minum air alkali akan minim mengalami asam lambung naik.
2. Air alkali mampu memperlambat pertumbuhan sel kanker.
Dari hasil penelitian, air alkali dipercaya mampu mengurangi tingkat keasaman pada darah. Sehingga bisa memperlambat pertumbuhan sel kanker. Namun hal ini juga masih perlu pembuktian secara ilmiah lagi.
3. Air alkali baik untuk kesehatan tulang.
Di dalam air alkali mengandung bikarbonat dan kalsium yang tinggi. Jika dikonsumsi oleh tubuh tentunya sangat bagus untuk kesehatan tulang, terutama untuk meningkatkan kekuatannya.
Selain manfaat tersebut, air alkali sudah terbukti bagus untuk meningkatkan metabolisme tubuh, membantu penyerapan nutrisi yang masuk ke dalam tubuh dengan efektif, serta mampu memperlambat proses penuaan. Pristine 8+ merupakan salah satu produk air minum alkali dengan kandungan pH 8+ dan mikromolekul yang sangat bagus dikonsumsi sebagai air minum harian.