Me time atau meluangkan waktu untuk memanjakan diri sendiri memang penting untuk dilakukan loh terutama untuk kamu yang punya aktivitas yang padat saat weekdays maupun weekend. Banyaknya aktivitas, meskipun tidak kamu sadari akan berpengaruh pada kesehatan jasmani dan psikologi. Kalo kamu sudah sering marah-marah karena hal sepele, gampang uring-uringan dan selalu merasa lelah, itulah saatnya kamu membutuhkan me time untuk me-recharge kembali semangatmu. Saat me time kamu bebas melakukan apapun karena tidak ada orang lain yang menggangu. Untuk kamu yang masih bingung mau melakukan kegiatan apa saat me time, simak ya.
Memanjakan diri ke Salon dan Spa
Salon dan spa cocok banget dijadikan destinasi untuk menghabiskan saat me time-mu. Aktivitas yang padat tentu membutuhkan mobilitas yang tinggi, apalagi untuk kamu yang sering mempunyai kegiatan di outdoor. Otot-otot maupun sarafmu pasti akan tegang, dengan spa kamu bisa menikmati pijatan lembut yang akan menenangkan pikiranmu dan meregangkan otot maupun saraf. Jika badan sudah kembali fit, saatnya memanjakan dan mempercantik diri di salon. Kamu bisa mencoba creambath agar lebih rileks ataupun potong rambut agar terlihat semakin fresh.
Movie Marathon
Untuk kamu yang selalu sibuk dengan kegiatan kantor, kampus ataupun sekolah, pasti jadi tidak punya waktu untuk menonton film-film yang sedang tayang di bioskop dan seringkali tertinggal film favorit karena sudah tidak ditayangkan lagi. Saat kamu memiliki me time, inilah waktu yang tepat untuk menonton film-film tersebut. Jika masih tayang, kamu bisa menontonnya di bioskop ataupun jika sudah tidak tayang kamu bisa membeli dvdnya untuk ditonton dirumah. Kumpulkan semua film yang ingin kamu tonton dan urutkan film mana yang ingin kamu tonton terlebih dulu, jangan lupa siapkan cemilan sebagai teman menonton, dijamin movie marathon mu akan lebih seru meskipun sendirian.
Konser untuk Diri Sendiri
Siapa sih disini yang tidak suka bernyanyi? Meskipun mempunyai suara yang pas-pasan tapi semua orang tentu suka bernyanyi karena selain bisa menghibur diri, dengan menyanyi kita bisa melepaskan stress yang menumpuk. Nah saat me time kamu boleh banget memasukkan list ‘mini konser’ sebagai salah satu kegiatannya. Kamu tinggal mengurutkan lagu-lagu yang ingin kamu nyanyikan di music player atau iPod kesayanganmu. Jika iPod lama-mu sudah tidak memadai, langsung saja cek MatahariMall,com yang jual iPod murah terbaru dengan harga terjangkau. Selain music player, item yang tak kalah penting untuk mini konser-mu adalah mic dan speaker. Mini konser-pun siap diselenggarakan!
Itulah 3 kegiatan yang bisa kamu coba saat me-time. Silahkan dicoba ya!
Konser dikamar mandi aja ya Ria haha..
Konser dikamar mandi aja ya Ria haha..