Multi vita balm Dewpré punya versi baru? Wah, excited banget jadinya, karena sampai sekarang aku masih menggunakan produk berbentuk stick yang melembabkan ini loh. Apa sih bedanya Dewpre multi vita balm versi baru dengan yang lama? Baca tulisan ini sampai selesai ya. Versi Baru Dewpré Multi Vita Balm Sebelumnya, aku sudah pernah menulis review penggunaan Dewpré Multi Vita Balm disini. Tampilannya berbentuk stick, mirip kan sama produk yang ada di drama korea? Yap, kalo kamu suka nonton drakor, moisturizer stick ini sering muncul saat pemeran utama lagi melakukan perawatan. Saat itu aku ikutan penasaran, kirain hanya ada di korea, eh…